Buku SMP Athalia
Mahir dalam 7 Hari Microsoft Word 2013
Buku ini adalah solusi bagi Anda yang ingin belajar cepat dengan hasil yang tepat. Metode belajar BACA>COBA>BISA merupakan suatu metode yang sangat cocok bagi Anda yang ingin belajar cepat dalam 7 hari.
Pokok bahasan yang akan mengantar Anda mahir dalam menguasai program Microsoft Word 2013 ini meliputi:
. Hari ke-1: Bagaimana mengenal fitur-fitur MS-Word 2013, mengolah lembar kerja, serta memahami pekerjaan dasar apa saja yang harus dipahami saat bekerja dengan MS-Word 2013.
. Hari ke-2: Bagaimana mengolah naskah dalam MS-Word 2013, mulai mengolah teks, paragaf, serta mengatur layout halaman agar mendapatkan tampilan yang tepat untuk pencetakan.
. Hari ke-3: Bagaimana mengolah penomoran dalam dokumen MS-Word 2013, baik penomoran sendiri maupun penomoran otomatis.Juga membahas pembuatan format kolom dan menambahkan elemen naskah yang lainnya.
. Hari ke-4: Bagaimana membuat tabel, juga pengolahan yang lainnya seperti mengurutkan tabel dan menambahkan rumus.
Hari ke-5: Bagaimana mengolah objek dasar dalam MS-Word 2013, seperti objek Text Box, WordArt, Shape, dan gambar baik file dari komputer maupun gambar online.
Hari ke-6: Bagaimana mengolah objek lanjutan seperti; Video Online, membuat dan mengolah Grafik secara maksimal, serta objek SmartArt.
Hari ke-7: Bagaimana membuat teks rumus menggunakan Objek Equation, memanfaatkan fasilitas Mailing untuk membuat Surat Massal, Amplop dan Label. Juga dibahas tentang mencetak naskah hasil pekerjaan menggunakan MS-Word 2013.
0000008205 | IND 005.369 _ m | SMP Athalia (005.369 SMP) | Available |
No other version available