E-Book
Rempah & Herba Kebun-Pekarangan Rumah Masyarakat
Rempah-rempah adalah bagian tanaman yang berasal dari
bagian batang, daun, kulit kayu, umbi, rimpang (rhizome), akar, biji,
bunga atau bagian-bagian tubuh tumbuhan lainnya. Bagian-bagian
tubuh tanaman tersebut mengandung senyawa fitokimia yang
dihasilkan tanaman sebagai bagian dari proses metabolism tanaman.
Contoh dari rempah-rempah yang merupakan biji dari tanaman
antara lain adalah biji adas, jinten dan ketumbar. Rempah-rempah
berbahan baku rimpang, antara lain diperoleh dari tanaman jahe,
kunyit, lengkuas, temulawak, dan kapulaga. Daun adalah bagian
tanaman yang sering dimanfaatkan sebagai rempah-rempah,
terutama sebagai penguat cita rasa dan aroma makanan. Daun-daun
yang sering dipakai antara lain adalah daun jeruk, daun salam,
seledri, dan daun pandan.
0000018299 | IND 582.12 - Hak r | SMA Athalia | Available |
No other version available