Buku SMP Athalia
Kenal Lebih Dekat : 64 Tokoh Fisika Dunia Sepanjang Sejarah
Siapakah yang tidak mengenal Einstein, Thomas Alva Eddison, atau Alexander Graham Bell? Pasti tahu atau minimal pernah mendengar nama-nama mereka. Ya, mereka adalah orang-orang yang ahli di bidang matematika dan fisika. Hasil penemuan mereka pun masih digunakan hingga sekarang. Einstein Menemukan teori Relativitas, Thomas Alva Eddison menemukan lampu, dan Alexander Graham Bell menemukan telgraf yang kemudian berkembang menjadi telepon. Penemuan-penemuan mereka menjadi penting dalam kemajuan dunia. Namun, sebenarnya tak hanya mereka bertiga yang berhasil menyumbangkan penemuannya kepada dunia. Ada beberapa ilmuan yang ikut andil dalam memajukan dunia. Siapa sajakah mereka? Jawabannya ada di dalam buku ini.
Di dalam buku ini, ada 64 tokoh fisika yang berhasil mengharumkan namanya berkat penemuan geniusnya. Diceritakan pula bagaimana usaha mereka sampai dapat menemukan benda-benda atau teori-teori hebat dalam perkembangan dunia fisika. Tak hanya itu, buku ini juga dilengkapi dengan pertanyaan-pertanyaan seputar tokoh yang dapat memahami berbagai situasi yang yang pernah dialami sang tokoh.
Dengan bahasa yang mudah dipahami, buku ini akan sangat menghibur dan membantu anda memahami rumus-rumus fisika.
0000008647 | IND 925 Sub k | SMP Athalia (825) | Available |
No other version available